JUSTISI.ID || KARAWANG - Manfaatkan momen bulan suci ramadhan Karang taruna desa Medan Karya bersama kepala desa bagi - bagikan takjil bagi para pengguna jalan di desa Medan Karya.(23/03/2025)
Nurhali selaku kepala desa Medan Karya dalam kesempatan tersebut mengucapkan rasa syukur serta mensupport apa yang di lakukan pihak Karang Taruna.
"Saya sangat mendukung kang, ini menjadi energi positif bagi anak - anak muda di desa kami," ujarnya
Selanjutnya Nurhali juga berpesan agar anak - anak muda di desa nya dapat menghindari hal - hal yang berdampak negatif, yang akan merugikan dirinya sendiri.
"Pesan saya bagi anak - anak muda teruslah menebar kebaikan, dan teruslah berkarya ke hal - hal yang positif, kami dari pemerintah desa pasti amat sangat mendukung sepenuh nya," sambungnya
Sementara itu di tempat yang sama ketua Karang Taruna desa Medan Karya Rahmat Hidayat sat di temui awak media di sela - sela kesibukan nya mengucapkan rasa syukur nya atas kekompakan Karang Taruna di desa nya.
"Bersyukur Karang Taruna di desa kami sangat kompak kang, harapan kami mudah - mudahan kedepan nya akan lebih meriah lagi," ujarnya
Rahmat juga mengajak semua pemuda di desa nya agar dapat menjaga stabilitas dan kondusifitas wilayah nya masing - masing, agar dapat terhindar dari hal - hal yang tidak di harapkan.
"Saya sangat berharap para pemuda desa Medan Karya dapat menjaga stabilitas di wilayah nya masing - masing, dan terkait kegiatan ini Insya Allah tetap menjadi program utama bagi kami," tutupnya
(***)